Cara Transfer Shopeepay ke Bank Tanpa Biaya Admin

Cara transfer Shopeepay ke bank bri, bca, mandiri, bni, atau bank yang lain bisa dilakukan tanpa harus terkena biaya admin. Trik ini dapat kita manfaat ketika saldo di Shopeepay sedang menipis dan ingin menariknya menjadi uang real melalui atm.

Tidak banyak orang yang tahu fitur dan navigasi yang ada di Shopee. Maka kita akan bagikan tutorial transfer Shopeepay ke bank manapun.

Apa itu Shopeepay?

Shopeepay adalah e-wallet tersedia di aplikasi Shopee yang dapat digunakan untuk membayar ke orang lain antar pengguna Shopeepay atau digunakan untuk membayar belanja di Shopee. Shopeepay saat ini memiliki limit penyimpanan hingga 20 juta rupiah bagi akun yang terverifikasi.

Perlu kamu ketahui ketika ingin top up ke Shopeepay akan dikenai biaya admin 500 perak berapapun nominal top up yang kamu lakukan.

Cara Transfer Shopeepay ke Bank Tanpa Biaya Admin

Cara transfer Shopeepay ke Bank tanpa biaya Admin

1. Buka aplikasi Shopee.

2. Ketuk di menu Saya di pojok kanan bawah.

3. Pilih menu ShopeePay.

4. Ketuk menu Transfer ke Bank.

5. Ketuk Tambah Rekening Bank Baru.

6. Pilih Nama Bank tujuan (misal BCA).

7. Isikan no. Rekening lalu ketuk di Nama Lengkap secara otomatis akan terisi, klik Lanjutkan.

8. Masukkan nominal uang yang ingin ditransfer, lalu ketuk Lanjutkan.

9. Jika rincian sudah benar maka ketuk Transfer Sekarang.

10. Masukkan PIN ShopeePay kamu.

11. Selesai.

Catatan: Transfer dari Shopeepay ke rekening bank gratis berapapun besarnya. Jadi untuk mencairkan uang dari ShopeePay ke bank tidak membutuhkan aplikasi pihak ketiga seperti Flip atau SeaBank.

Akhir Kata

Nah, itulah cara transfer dari Shopeepay ke bank yang bisa kamu ikuti. Tips di atas sewaktu-waktu akan berubah bila ada update navigasi dari aplikasi Shopee. Jadi pastikan untuk membuka situs ini supaya tidak ketinggalan tutorialnya.